Mahasiswa Akuntansi FEB Unisba, Anindya Nabila Rachman, Ikuti Program Student Exchange di Universiti Kebangsaan Malaysia

  • Beranda
  • Post Akuntansi
  • Mahasiswa Akuntansi FEB Unisba, Anindya Nabila Rachman, Ikuti Program Student Exchange di Universiti Kebangsaan Malaysia

 

Mahasiswa Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Islam Bandung (Unisba), Anindya Nabila Rachman, berhasil terpilih mengikuti program student exchange di Universiti Kebangsaan Malaysia (UKM). Program ini berlangsung dari 8 Maret hingga 21 Juli 2024, sebagai bagian dari upaya internasionalisasi pendidikan yang diusung FEB Unisba.

Program student exchange ini memberikan kesempatan bagi Anindya untuk belajar langsung di UKM, salah satu universitas terkemuka di Malaysia. Selama periode tersebut, ia akan mengikuti berbagai mata kuliah di bidang akuntansi, termasuk yang berbasis pada teknologi informasi, pengelolaan keuangan internasional, dan tata kelola syariah.

“Kesempatan ini sangat berarti bagi saya. Selain memperluas wawasan akademik, saya juga ingin memahami budaya baru dan mempererat hubungan antar mahasiswa dari berbagai negara,” ungkap Anindya sebelum keberangkatannya.

Wakil Dekan III FEB Unisba, Dr. Asnita Frida B.R. Sebayang, S.E., M.Si., menyampaikan kebanggaannya atas partisipasi Anindya dalam program ini. “Program pertukaran mahasiswa seperti ini adalah bagian dari komitmen FEB Unisba untuk menciptakan lulusan yang kompeten dan memiliki wawasan global. Kami berharap pengalaman ini dapat memberikan dampak positif bagi Anindya serta Prodi Akuntansi secara keseluruhan,” ujarnya.

Universiti Kebangsaan Malaysia merupakan salah satu mitra strategis FEB Unisba dalam pengembangan pendidikan internasional. Melalui kerja sama ini, kedua institusi berharap dapat meningkatkan kualitas pendidikan melalui pertukaran mahasiswa, kolaborasi penelitian, dan kegiatan akademik lainnya.

Program student exchange tidak hanya memberikan pengalaman akademik yang berharga, tetapi juga kesempatan bagi Anindya untuk mempelajari budaya, etika, dan kebiasaan masyarakat Malaysia. Hal ini diharapkan dapat membentuk mahasiswa dengan kepribadian yang lebih terbuka, adaptif, dan inovatif.

Dengan semangat belajar yang tinggi, Anindya Nabila Rachman diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi mahasiswa lainnya untuk mengikuti jejaknya dalam meraih kesempatan internasional, sekaligus membawa nama baik Unisba di kancah global.

Translate »